Muhammadiyah Dukung Kaum Difabel



Penyandang difabel pada umumnya mendapatkan diskriminasi perlakuan, temasuk di dalamnya diskrimninasi dalam mendapatkan pelayanan public. Kaum difabel ini perlu mendapatkan dukungan dari semua pihak untuk mendapatkan haknya sebagai manusia, baik itu dengan advokasi maupun edukasi kepada masyarakat umum.


Sebagaimana yang dilakukan oleh warga Muhammadiyah Purworejo dalam melakukan advokasi terhadap penyandang difabilitas
di daerahnya, dalam acara audiensi ikatan disabilitas Purworejo dengan Bupati Purworejo, dalam rangka Hari Disabilitas Internasional (HDI) 3 Desember 2015.
Peringatan HDI ini dihadiri sekitar 150 lebih kaum disabilitas di seluruh Kabupaten Purworejo.
Dengan adanya peringatan ini diharapkan stake holder yang berada di Pemerintah Kabupaten Purworejo semakin terbuka dengan kebijakan strategis bagi kaum disabilitas di Purworejo.
Dalam audiensi Pengurus Ikatan Disabilitas Purworejo (IDP) didampingi MPM PDM Purworejo dan ketua umum PC IMM Purworejo beraudiensi dengan PJ Bupati Kabupaten Purworejo H. Agus Utomo, S.Sos, Bupati merekomendasikan IDP untuk mendapat akses kesehatan oleh Dinas Kesehatan dan mendapat Sekertariat baru sebagai pusat kegiatan.

Comments

Popular posts from this blog

Pengertian Tahayul, Bid’ah dan Churofat (TBC)

Khittah Langkah 12

Pengertian Muhammadiyah menurut Bahasa dan Istilah